-->
  • Jelajahi

    Copyright © WARTANAD.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Aceh

    PT Pupuk Iskandar Muda Bantu Korban Banjir di Aceh Selatan

    Azhar
    Sep 12, 2022, 2:48 AM WIB Last Updated 2022-09-11T19:48:25Z
    Wartanad.id|Aceh Selatan - Bantuan tersebut diserahkan Oleh Humas PT Pupuk Iskandar Muda, Dedi Ikhsan di dampingi Suhardi Makmur, Zulfajri Maulana yang merangkap sebagai anggota serta Mahyuddin Multi Media  Satgas Bencana BUMN Aceh.

     Selain itu juga dari PT PNM yang dihadiri Sekretaris, Intan Maulida dan Alhadi, dari PT. Pos Indonesia Tapaktuan, bantuan di terima
    Bupati Aceh Selatan Tgk. Amran, Minggu (11/09) di halaman Posko 01 Pemadam Kebakaran (Damkar) Tapaktuan.

    Tgk. Amran di dampingi Kalak BPBD Kabupaten Aceh Selatan, H.Zainal, SE, Sekretaris dan para Kabid, pada kesempatan itu mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Satgas BUMN Aceh yang memberikan bantuan logistik.

    "Bantuan berupa sembako, Peralatan sekolah, peralatan mandi serta bahan material bangunan semen dan besi, akan segera di salurkan kepada yang terdampak bencana banjir dan tanah longsor dibeberapa titik yang parah, " kata Bupati Aceh Selatan. 

    Yang terdampak terparah berlokasi di dua Kecamatan yaitu Kecamatan Tapaktuan dan Samadua, kita langsung berkunjung dan sekaligus memberikan bantuan bersama Satgas Bencana BUMN Aceh, katanya.

    Di kecamatan Samadua  bantuan disalurkan kepada korban bencana yakni di Gampong Batee tunggai air dingin, Gampong Lubuk Layu serta di kecamatan Tapaktuan yakni  di Gampong Hilir, dan Gampong Lhok Bengkuang Timur yang memerlukan penanganan darurat.
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini