-->
  • Jelajahi

    Copyright © WARTANAD.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Aceh

    Darwati A Gani Urutan Kedua Dapil Aceh, Hasil Penghitungan Suara Sementara di Laman KPU

    Feb 16, 2024, 4:30 PM WIB Last Updated 2024-02-18T23:35:48Z

    Darwati A Gani Urutan Kedua Dapil Aceh, Hasil Penghitungan Suara Sementara di Laman KPU. ( Foto Dokumentasi Wartanad.id) 


    ACEH ( WARTANAD. ID) - Hasil penghitungan suara sementara di laman KPU, Untuk pemilihan anggota DPD RI daerah pemilihan Aceh, H Sudirman alias Haji Uma, Daftar Calon Tetap atau DCT DPD RI Dapil Aceh nomor urut 29 ini, memimpin hasil penghitungan sementara, Untuk urutan kedua diikuti Darwati A Gani, caleg DPD nomor urut 6, Mantan anggota DPR Aceh ini terlihat sudah mengantongi suara 1.779 atau sekitar 8,23 persen.


    Tim redaksi Wartanad.id masih terus mencoba memperoleh data rekapan hasil Pemilu 2024 dari Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh.  Upaya ini masih dilakukan hingga Jumat (14/2/2024) siang ini sekira pukul 16.00 WIB, 



    WARTANAD.ID kemudian mengakses laman pemilu2024.kpu.go.id yang menyediakan hitung suara hasil pemilu seluruh Indonesia.


    Sayangnya, hingga pukul 22.05 WIB, belum banyak data yang masuk.

    Terpantau, hanya Pemilu Presiden dan Pemilihan Anggota DPD RI yang sudah lumayan terdata.


    Dari pantauan WARTANAD.ID, untuk pemilihan anggota DPD RI daerah pemilihan Aceh, H Sudirman alias Haji Uma, Daftar Calon Tetap atau DCT DPD RI Dapil Aceh nomor urut 29 ini, memimpin hasil penghitungan sementara.

    Terlihat, hingga pukul 22.09 WIB, Haji Uma telah memperoleh suara sebesar 5.814 atau sekitar 27,18 persen.


    Di urutan kedua, ada Darwati A Gani, caleg DPD nomor 6, Mantan anggota DPR Aceh ini terlihat sudah mengantongi suara 1.779 atau sekitar 8,23 persen.


    Selanjutnya di urutan ketiga ada Rahmad Maulizar, caleg DPD nomor urut 21 yang hingga tadi malam masih mengantongi suara masyarakat Aceh sebanyak 1.629 atau sebesar 7,61 persen.


    Caleg DPD nomor urut 2 atas nama Tgk Ahmada menempati nomor urut keempat dengan perolehan suara sementara 1.175 atau sekitar 5,49 persen.


    Hingga berita ini diturunkan, Jumat (16/2/2024) Siang, diagram pada laman KPU tersebut terus berubah sesuai dengan data yang telah diinput.


    WARTANAD.Id mengaksesnya hanya pada pukul 16.05 Wib, tanpa merefresh laman tersebut agar data yang ditulis dalam berita ini sesuai dengan jam yang diakses oleh tim redaksi WARTANAD.id. (FH01)





    Komentar

    Tampilkan

    Terkini