-->
  • Jelajahi

    Copyright © WARTANAD.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Aceh

    Bupati Aceh Barat, H. Tarmizi, SP, MM dan wakil Bupati Said Fadheil, SH meningkatkan status Sekolah Dasar (SD) Swasta SP Teumarom menjadi Sekolah Dasar Negeri.

    May 5, 2025, 3:57 PM WIB Last Updated 2025-05-05T08:57:28Z
    Wartanad.id - MEULABOH – Bupati Aceh Barat, H. Tarmizi, SP, MM dan wakil Bupati Said Fadheil, SH meningkatkan status Sekolah Dasar (SD) Swasta SP Teumarom menjadi Sekolah Dasar Negeri. Senin (5/5/2025)

    Tarmizi mengatakan, Langkah ini merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah dalam pemerataan akses pendidikan serta peningkatan mutu layanan pendidikan di wilayah tersebut.

    Dalam kesempatan yang sama, Tarmizi juga menyerahkan secara simbolis anggaran sebesar Rp146 juta untuk rehabilitasi ruang kelas sekolah tersebut. Dana tersebut dialokasikan melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Aceh Barat dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Kabupaten (APBK) Tahun 2025.

    "Peningkatan status sekolah ini diharapkan berdampak pada peningkatan kesejahteraan dan status para guru. Dengan demikian, kualitas pembelajaran juga meningkat, sehingga murid-murid dapat menerima pendidikan yang lebih baik," ujar Tarmizi.

    Tarmizi menyebutkan, Pemerintah Kabupaten Aceh Barat terus mendorong transformasi sektor pendidikan, salah satunya dengan menata status kelembagaan sekolah dan meningkatkan fasilitas pendidikan di daerah terpencil dan pelosok, pungkasnya.(Tri Rahmat Ramadhan)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini