-->
  • Jelajahi

    Copyright © WARTANAD.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Aceh

    DPMPTSP Aceh Serahkan Prospektus Investasi Peternakan Sapi kepada Dinas Pertanian Aceh Besar

    Azhar
    Jan 22, 2026, 12:15 PM WIB Last Updated 2026-01-22T05:16:56Z

    Wartanad.Id | Banda Aceh — Ketua Tim Kerja Kemitraan, Peta Peluang dan Kebijakan Tata Kelola Penanaman Modal Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Aceh, Rahmadhani, M.Bus, bersama tim melakukan kunjungan kerja ke Dinas Pertanian Kabupaten Aceh Besar. Rabu (21/1/2026).


    Kunjungan kerja tersebut dirangkaikan dengan penyerahan dokumen Prospektus Pengembangan Peternakan Sapi di Kabupaten Aceh Besar yang diterima langsung oleh Sekretaris Dinas Pertanian Aceh Besar, Uzir, S.Pt., M.Si. Dokumen prospektus investasi ini menjadi salah satu referensi penting bagi calon investor yang berminat untuk berinvestasi di sektor peternakan sapi di Kabupaten Aceh Besar.

    Prospektus tersebut memuat informasi mengenai potensi, peluang, serta arah pengembangan investasi peternakan sapi yang diharapkan dapat mendorong peningkatan minat investasi dan pertumbuhan ekonomi daerah.
    Selain penyerahan dokumen, tim DPMPTSP Aceh juga melakukan kunjungan lapangan ke kawasan peternakan sapi yang berlokasi di Desa Data Gaseu, Kabupaten Aceh Besar, guna melihat secara langsung kondisi dan potensi lapangan sebagai bagian dari perolehan data dan informasi investasi.
    Kegiatan ini merupakan bentuk sinergi antarperangkat daerah dalam mendukung pengembangan iklim investasi yang berkelanjutan di Aceh, khususnya pada sektor peternakan.

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini