-->
  • Jelajahi

    Copyright © WARTANAD.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Aceh

    Peringatan HUT Aceh Selatan ke - 69 dibawah guyuran hujan

    Nov 24, 2025, 3:16 PM WIB Last Updated 2025-11-24T08:16:22Z
    Wartanad.id - Banda Aceh - Aceh Selatan – Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Aceh Selatan ke-69 Lapangan Alun-alun Tapaktuan, walau diwarnai guyuran hujan namun tetap berjalan khitmat, Senin (24/11). 

    Bupati Aceh Selatan H. Mirwan, MS. bertindak sebagai Inspektur Upacara dalam amanatnya menyampaikan rasa syukur atas usia kabupaten yang telah memasuki 69 tahun.

    " Peringatan HUT bukan hanya seremoni tahunan, tetapi menjadi pengingat komitmen bersama untuk terus membangun daerah, " kata H. Mirwan MS

    Memperingati HUT Aceh Selatan dengan penuh rasa bangga dan syukur. Usia 69 tahun adalah perjalanan panjang yang telah dilalui dengan berbagai tantangan. Ke depan, kita harus lebih solid, lebih kuat, dan lebih fokus membangun Aceh Selatan yang maju dan produktif, tambahnya

    " Untuk membangun Daerah pentingnya kolaborasi antara pemerintah, masyarakat, serta tokoh daerah dalam mempercepat pembangunan di berbagai sektor seperti pendidikan, kesehatan, infrastruktur, dan ekonomi kerakyatan," jelasnya.
     
    Peringatan HUT ke-69 ini mengusung tema “Bergerak bersama menuju Aceh Selatan Maju Produktif dan Madani” serta
    semangat memperkuat persatuan dan mempertahankan nilai-nilai budaya lokal sebagai pondasi pembangunan Kabupaten Aceh Selatan.

    Pada acara tersebut diikuti, wakil bupati aceh selatan, H. Baital Mukadis, SE. beserta ibu, seluruh unsur Forkopimda Aceh Selatan, Para SKPK, Para Camat, Tokoh masyarakat, para Keuchik sekecamatan Tapaktuan, Insan Pers, dan undangan lainnya.(zasrial)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini